
Dalam industri furniture, finishing adalah salah satu aspek terpenting yang menentukan kualitas produk. Nah, salah satu metode yang kini semakin populer adalah powder coating. Teknik ini dikenal mampu memberikan hasil akhir yang lebih kuat, tahan lama, dan estetis dibandingkan metode pengecatan konvensional.
Metode ini jugakerapdigunakan dalam pembuatan meja dan kursi, terutama yang berbahan logam. Namun, apa sebenarnya teknik ini? Bagaimana proses pengaplikasiannya? Mari simak ulasan lengkapnya dalam artikel ini!
Apa Itu Powder Coating?
Powder coating adalah metode pelapisan permukaan menggunakan serbuk cat kering yang diaplikasikan dengan teknik elektrostatis, lalu dipanaskan dalam suhu tinggi agar serbuknya meleleh dan membentuk lapisan pelindung yang kuat.
Berdasarkan jurnal Transmisi Teknik Mesin, metode ini memiliki daya tahan terhadap lingkungan dan apabila terkena langsung sinar matahari, warna dan kualitasnya tidak cepat menurun. Karena itu, teknik ini berbeda dengan cat cair konvensional.
Teknik ini sendiri pertama kali berkembang pada tahun 1950-an dan kini menjadi standar dalam berbagai industri, termasuk otomotif, elektronik, hingga furniture. Sebab, teknik ini dapat memberikan hasil yang lebih rapi, tahan lama, dan efisien dalam proses produksinya.
Penggunaan Powder Coating dalam Industri Furniture Meja dan Kursi
Powder coating kerap menjadi pilihan utama karena memberikan perlindungan maksimal terhadap permukaan produk. Berikut beberapa alasannya:
1. Meningkatkan Daya Tahan Furniture
Furniture yang menggunakan teknik ini lebih tahan terhadap karat, goresan, dan benturan. Sehingga umur pakainya lebih panjang dibandingkan dengan furniture yang hanya menggunakan cat biasa.
2. Tampilan Lebih Estetik dan Elegan
Melalui teknik ini, lapisan furniture akan lebih halus, rata, dan mengkilap dengan pilihan warna yang lebih beragam dan tidak mudah pudar. Cocok untuk meja dan kursi yang digunakan di cafe, restoran, kantor, hingga rumah.
3. Ramah Lingkungan
Mengingat bahannya yang tidak menggunakan pelarut berbasis solvent, teknik ini lebih aman dan tidak menghasilkan limbah beracun. Jadi, metode ini lebih ramah lingkungan dibandingkan metode pengecatan tradisional.
Kelebihan Powder Coating dalam Finishing Furniture
Daripada metode pengecatan lainnya, teknik ini menawarkan banyak keunggulan. Berikut beberapa di antaranya:
A. Warna Lebih Tebal dan Stabil
Teknik ini mampu membentuk lapisan setebal 350 mikron, jauh lebih tebal daripada cat minyak. Sehingga, warna pada furniture tidak hanya lebih tajam, tetapi juga lebih tahan terhadap cuaca dan pemakaian jangka panjang.
B. Permukaan Lebih Keras dan Tahan Goresan
Lapisan cat yang lebih tebal otomatis membuat permukaan furniture lebih kuat dan tahan terhadap goresan. Ini sangat penting untuk meja dan kursi yang sering digunakan di restoran, cafe, atau ruang kerja.
C. Daya Rekat Lebih Kuat
Seperti yang Anda ketahui, proses aplikasi powder coating menggunakan teknologi elektrostatis. Serta akan dipanaskan dalam suhu 200°C, membuat bubuk cat menyatu sempurna dengan permukaan logam. Hal tersebut pun akan menghasilkan lapisan yang lebih kokoh dan tahan lama.
D. Menutup Pori-Pori Logam dengan Sempurna
Menggunakan teknik ini juga bisa membuat lapisan yang lebih merata dan mampu menutup pori-pori logam sepenuhnya. Sehingga, teknik ini akan mengurangi risiko korosi dan retakan kecil yang menjadi jalan masuk air dan karat.
Jenis Powder Coating
Secara umum, contoh jenis utama powder coat adalah thermoset yang tidak dapat meleleh dan dibentuk kembali serta thermoplastic yang tidak mengalami perubahan selama proses curing dan akan meleleh saat terkena panas. Namun, berikut beberapa jenis turunannya yang banyak digunakan.
1. Bubuk Polyester
Bubuk polyester memiliki ketahanan tinggi terhadap sinar UV, bahan kimia, dan kondisi cuaca ekstrem. Lapisan polyester juga memiliki masa pakai lebih lama dibandingkan cat biasa, serta menghasilkan permukaan yang halus.
2. Bubuk Fluoropolymer
Bubuk fluoropolymer bersifat unik, membuatnya anti lengket dan tahan aus. Fluoropolimer sendiri terdiri dari unsur fluor dan polimer, di mana fluor memiliki sifat elektrik negatif yang mencegah zat lain menempel pada permukaan furniture.
3. Bubuk Akrilik
Bubuk akrilik untuk powder coating sering digunakan dalam lapisan finishing bening, terutama dalam industri otomotif.
Namun, bubuk ini juga cocok untuk meja dan kursi dengan desain premium. Pelapis satu ini akan membuat permukaan jernih, halus, serta tahan terhadap retakan.
4. Bubuk Epoksi
Bubuk epoksi dikenal dengan daya rekatnya yang kuat serta ketahanannya terhadap bahan kimia, garam, dan korosi. Karena memiliki kelemahan dalam menghadapi sinar UV, epoksi lebih cocok digunakan untuk furniture dalam ruangan.
5. Bubuk Silikon
Bubuk silikon sering digunakan untuk aplikasi yang membutuhkan ketahanan terhadap panas tinggi, seperti pada exhaust manifold dan komponen mesin. Jenis ini bisa diaplikasikan pada meja dan kursi berbahan logam yang sering terpapar suhu tinggi.
Proses Powder Coating dalam Finishing Furniture
Tahapan pengecatan ini terdiri dari beberapa langkah untuk memastikan hasil yang maksimal, di antaranya:
- Persiapan Permukaan: Tahap pembersihan permukaan logam untuk menghilangkan minyak, debu, atau karat agar hasil akhir lebih sempurna.
- Penyemprotan Serbuk Powder: Serbuk powder diaplikasikan dengan teknik elektrostatis, sehingga menempel secara merata di seluruh permukaan furniture.
- Proses Pemanasan (Curing): Produk yang sudah dilapisi powder dimasukkan ke dalam oven dengan suhu 180-200°C agar serbuk mencair dan membentuk lapisan pelindung yang kuat.
- Pendinginan dan Pengecekan Kualitas: Setelah keluar dari oven, furniture didinginkan dan dicek untuk memastikan hasilnya sempurna tanpa cacat.
Ingin Furniture dengan Finishing Powder Coating Berkualitas?
Sebagai pabrik furniture custom minimalis dan berkualitas, Nusa Group Furniture menggunakan powder coating dalam proses finishing produknya. Tujuannya untuk menghasilkan meja dan kursi yang lebih tahan lama, estetik, dan mudah dirawat. Selain itu, berikut beberapa kelebihan lain yang perlu Anda ketahui:
- Bisa Custom: Desain meja dan kursi bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi.
- Bisa Beli Partai Kecil atau Besar: Ingin beli furniture satuan atau dalam jumlah besar? Semuanya akan dilayani sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
- Harga Lebih Terjangkau: Dengan kualitas premium, harga yang ditawarkan tetap kompetitif dan lebih hemat ketimbang merek lain.
- After Sales Unggul: Jika ada kerusakan, Anda tidak harus beli meja atau kursi baru. Cukup manfaatkan layanan servis komponen saja tanpa harus mengganti seluruh produk.
Sudah Mengenal Teknik Powder Coating?
Kesimpulannya, powder coating adalah teknologi finishing terbaik yang digunakan dalam industri furniture, terutama untuk produk meja dan kursi berbahan logam. Dengan daya tahan yang lebih tinggi dan warna yang tidak mudah pudar, metode ini menjadi standar dalam pembuatan furniture berkualitas unggul.
Nusa Group Furniture pun menghadirkan furniture berkualitas dengan finishing tersebut untuk menjamin kualitas produk. Jadi, jika Anda sedang membutuhkan produk furniture jadi atau custom, langsung saja hubungi Nusa Group Furniture. Dapatkan produk terbaik dan tahan lama dengan harga bersahabat sekarang juga!
FAQ
Apakah powder coating bisa digunakan untuk semua jenis logam?
Ya, powder coating bisa digunakan pada berbagai jenis logam seperti besi, baja, aluminium, dan stainless steel.
Apakah finishing powder coating bisa diperbaiki jika rusak?
Ya, dengan proses touch-up menggunakan metode pengecatan bubuk ulang atau pengecatan spot dengan bahan khusus.
Bagaimana cara merawat furniture dengan finishing powder coating?
Cukup Anda bersihkan dengan lap kering atau kain basah untuk menghilangkan debu dan noda ringan.
Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk proses powder coating?
Proses powder coating biasanya memakan waktu 1-2 hari, tergantung pada ukuran dan jumlah furniture yang diproses.